Peringati 10 Muharram, Warga Kelurahan Pekapuran Laut Banjarmasin Gotong-royong Membuat Bubur Asyura

 

    Warga Jalan Pekapuran Laut RT 12 tahun ini kembali meramaikan peringatan 10 Muharam yang dikenal dengan tradisi hari Asyura dengan memasak bubur, Senin (08/08/2022).

Sebanyak 20 liter beras dan 41 macam jenis sayuran dibuat warga menjadi bubur asyura dengan bergotong-royong bahu membahu memasak beras di 4 kawah panci memasak.

 Ketua RT 12, Maskiah menuturkan bahwa kegiatan ini pihaknya lakukan setiap tahunnya dalam rangka memeriahkan hari Asyura.

“Antusias warga Alhamdulillah semangatnya luar biasa, sebanyak 20 liter beras dan nanti kita bagikan ke warga. Tak hanya warga di lingkungan kami, tapi juga semua warga yang mau,” jelasnya.

 Hal senada juga diungkapkan oleh Ketua Pelaksana RT 13 dan RT 14 kawasan setempat, Hj Rafiah bahwa, kegiatan pihaknya sambut sama dalam rangka memperingati 10 Muharam untuk menyambung silaturahmi antar warga.

 “Kita membuat bubur Asyura ini atas dasar keinginan warga dan juga dananya dari warga sekitar. Kegiatan ini rutin setiap tahun kita laksanakan,” ujarnya.

 “Hal ini tersinyalir dari kumpulan swadaya pribadi dari warga. Tahun ini kita membuat bubur sebanyak 15 liter dan 40 jenis sayuran,” paparnya.

 Hal itu nantinya, pihaknya akan membagikan bubur Asyura ini kepada warga setempat dan warga umum.

 “Kami menyediakan 200 bungkus yang dibagikan ke warga setempat dan umum,” jelasnya.

Disitu mereka berdua berharap, Ia kemeriahan memperingati 10 Muharram nanti, lebih meriah lagi dalam pelaksanaannya.


Seperti diketahui, tradisi memasak bubur asyura merupakan bentuk pengungkapan rasa syukur manusia atas keselamatan yang selama ini diberikan oleh Allah SWT.

Hal ini dirujuk menurut sejarah atau asal usulnya, bubur asyura ternyata sudah ada sejak masa Nabi Nuh kala bersama kaumnya yang beriman selamat dari banjir besar dengan menaiki perahu.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Services