Kamis 14 Desember 2017 dilaksanakan kegiatan Rapat Pemetaan dan Penegasan Batas Wilayah di Aula Kecamatan Banteng yang diinisiasi oleh Bagian Pemerintahan Setdako Banjarmasin, dengan narasumber Kabag Pemerintahan Iwan Ristianto, AP, MAP didampingi oleh Kasubbag Kerjasama dan Pembinaan Penegasan Batas Wilayah Susylawaty Pandansari, S.Kom, M.Si dan staf Pemerintahan Amrullah, SSTP, MAP.
Kegiatan ini sebagai kegiatan lanjutan, penyempurnaan dari pemasangan patok batas daerah yg prosesnya telah berlangsung sejak tahun 2009 yang lalu, karena dibeberapa wilayah kelurahan, masih terdapat kekurang jelasan terkait batas wilayah dan adminitrasi kependudukan, untuk itulah ditahun 2018 kegiatan ini akan dilaksanakan agar dapat memberikan detail batas wilayah merujuk kepada batas alam dan batas buatan.
Sinergitas seluruh SKPD maupun instansi vertikal dan swasta terkait sangat diperlukan dalam rangka memberikan kepastian dan ketegasan batas wilayah, Bagian Pemerintahan sebagai pelaksana akan mengoordinasikan kepada SKPD terkait seperti Disdukcapil, Bakeuda, Seluruh Kecamatan dan Kelurahan, Perbankan, BPN dan berbagai instansi lainnya.
Dalam kesempatan lain Camat Banjarmasin Tengah Drs. H. Diyanoor, MA sangat menyambut baik kegiatan ini, guna memberikan kepastian batas wilayah antar kecamatan dan antar kelurahan, namun konsekwensi dari kegiatan ini juga harus menjadi komitmen bersama bahwa kegiatan ini tidak akan terlalu menyulitkan masyarakat, kita harus siap membantu dalam memberikan pelayanan administrasi kependudukan seperti perubahan alamat pada KK, KTP, KIA, Sertifikat, SKKT, Sporadik dan berbagai identitas kependudukan serta dokumen lainnya.
(Om Te)