Berdasarkan Surat Camat Jekan Raya Nomor 138.900/439/Jkr-Um/XII/2017 tanggal 4 Desember 2017 Perihal Kegiatan Konsultasi dan Studi Pelaksanaan PATEN bahwa Sekretaris Kecamatan Jekan Raya beserta jajaran akan melaksanakan kunjungan kerja dalam rangka konsultasi terkait pelaksanaan Pelayanan Administrasi Terpadu Kecamatan (PATEN) di Kecamatan Banjarmasin Tengah Kota Banjarmasin
Pertemuan dilaksanakan pada hari Kamis tanggal 7 Desember 2017 pukul 11.00 WITA dIruangan kerja Camat Banteng dipimpin oleh Sekretaris Kecamatan Banteng Ichrom Muftezar, SSTP, M.Si didampingi oleh Kasi Pelayanan, Informasi dan Pengaduan, Kasi Ekobang, Ksb. Perencanaan dan Keuangan serta beberapa orang staf, sedangkan Pimpinan Rombongan dari Kecamatan Jekan Raya adalah Sekretaris Kecamatan Bapak Dedi purwantoro, S.STP, M.IP didampingi oleh Kasi Pemerintahan, Kasi Perekonomian dan 1 (satu) orang staf Kecamatan
Pertemuan berlangsung hampir 2 jam, banyak pertanyaan yg dilontarkan oleh Sekretaris Kecamatan Jekan Raya beserta Jajaran terkait pelaksanaan PATEN di Kecamatan Banteng, masalah pertanahan, PRONA, Pembuatan SKKT/Sporadik, dan berbagai kegiatan lainnya juga tak luput ditanyakan oleh Sekcam JR beserta rombongan.
Pada hari Jumat tanggal 8 Desember 2017, Sekcam Banteng juga menerima kunjungan kerja Sekcam Sebangau Kota Palangkaraya Bapak Octarony Wijaya, S.STP., MIP diruangan kerja Sekcam Banteng, pertanyaan yg disampaikan hampir mirip dengan pertanyaan2 dari kawan-kawan kecamatan Jekan Raya.
Sekcam Benteng beserta jajaran memberikan jawaban yg relevan terhadap semua pertanyaan, dan juga menyampaikan beberapa inovasi yg dilakukan oleh Kecamatan Banteng antara lain "Menimbang Satu Rumah" yaitu Mengantar Layanan Izin Mendirikan Bangunan Sampai Pintu Rumah, Pemberdayaan Masyarakat terkait aksi bersih2 dalam "Geber Siganteng" yg mengikutsertakan seluruh instansi yg ada di Kecamatan Banteng seperti Anggota Polsekta dan Koramil, Pegawai Puskesmas, Karang Taruna, UPT Pendidikan, Komunitas Peduli Lingkungan, Pelajar yg berdekatan dengan lokasi bersih dan warga sekitar, selain itu juga disampaikan "penyediaan informasi" terkait layanan dan kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan oleh Kecamatan untuk warga Banteng melalui Website, FB dan You Tube, dan di share di group2 Whats App, begitu juga disampaikan berbagai forum yg ada di Kecamatan Banteng seperti Forkomcam, FKDM Kec. Banteng, Forum Layak Anak, Forum Kecamatan Sehat, begitu juga dengan berbagai prestasi yg diraih oleh Kecamatan Banteng melalui Kelurahan yg ada di Wilayah Banteng antara lain Terbaik II Tingkat Nasional Lomba Pusat Informasi dan Konseling Keluarga-Pencegahan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (PIKK-PKDRT), Juara 2 Tingkat Kota Bjm Lomba Kelurahan dan lain sebagainya.
Banyak hal yg didiskusikan, semoga pertemuan ini memberikan manfaat yg banyak baik utk rombongan yg datang, kecamatan Banjarmasin Tengah maupun warga yg dilayani oleh masing-masing Kecamatan.
(Om Te)