Semangat Gotong Royong

Diawali dengan Bismillah dan berlandaskan jiwa gotong royong, Camat, ASN BANTENG, Para Babinsa DNA Babinkamtibmas bersama dengan warga korban kebakaran Gg. Penatu saling bergandengan tangan, bahu membahu membersihkan puing-puing 14 rumah yg terbakar Selasa yg lalu (22 Nov 2016), dengan hanya didukung sarana yg dimiliki oleh warga sekitar seperti gerobak, sapu, cangkul, sekop dll, dan juga dukungan 4 (empat) buah Truck amroll dari Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kota Bjm, semuanya bergerak sesuai porsinya masing2, ibu2 membantu dengan menyiapkan makanan ringan seperti untuk-untuk, bakwan, tahu goreng, tidak lupa juga menyiapkan es sirup yg ditaroh didalam galon besar utk laki2/bapak2 yg bekerja membersihkan puing.


Kegiatan berjalan dengan lancar, walaupun ada beberapa warga yang tangannya berdarah karena terkena pecahan kaca ataupun paku, tidak terkecuali tangan Camat Banjarmasin Tengah juga tertusuk paku yg menancap dikayu di saat merapikan kayu yg ada disalah satu gerobak sebelum dipindahkan ke Truck yg menunggu dipinggir jalan P. Samudera, pas berseberangan dengan BRI.


Agar tidak terasa lelah, warga bekerja sambil bercanda, dengan melempar sedikit ejekan kepada kawan2 yg juga bekerja, membuat semuanya yg ada dilokasi bersih2 ketawa, tak teras sudah pukul 09.30, tiba2 dari depan terdengar teriakan memanggil Camat utk segera mengikuti acara penyerahan bantuan dari LAZIS Muhammadiyah, sehari sebelumnya (25 Nov 2016) DPD Muhammadiyah juga memberikan bantuan utk warga korban kebakaran yg berjumlah 23 KK atau 63 jiwa, sehingga total bantuan DPD Muhammadiyah dan LAZISMU sebesar Rp, 23.000.000 atau 1.000.000/KK



Begitu banyak sumbangan yg mengalir, PMI Kab. Banjar juga memberikan banyak sekali pakaian bekas, pun juga para pelaku usaha yg ada disekitar lokasi kebakaran juga memberikan bantuan sebesar             Rp. 17.000.000 yang akan disalurkan kepada para warga korban kebakaran.



Camat Banjarmasin Tengah, Drs. H. Diyanoor, MA secara pribadi dan atas nama Pemerintah Kota Banjarmasin mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi tingginya kepada semua pihak yg telah membantu warga korban kebakaran di Kelurahan KBU Kecamatan Banjarmasin Tengah.



Mari kita doakan agar seluruh warga yang terkena musibah diberikan kesabaran, kekuatan dan Rizki yg halal lagi baik, utk membangun kembali rumah2 dan kehidupan mereka.. (Om Te)





Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Services